 |
Irwansyah Bin Ibrahim Affan Owner Mahligai Jaya Cell |
MJ — Aceh Timur merupakan sebuah kabupaten yang terletak di provinsi Aceh, negara Indonesia, November merupakan bulan bersejarah untuk daerah ini dimana masyarakat memperingati ulang tahun nya yang ke-63.
Ragam cara di persembahkan untuk memperingati ulang tahunnya yang ke 63, kabupaten yang di kenal dengan Monumen Islam Asia Tenggara (Monisa), kabupaten yang di kenal dengan Bandar Khalifah kemudian Peureulak.
Luar biasanya daerah, daerahnya di kenal seantero dunia, berbicara sejarah Islam di Indonesia orang-orang akan mengingat bahwa daerah itu bernama Peureulak, sebuah kecamatan di Aceh Timur.
Kemudian berbicara pendidikan, Aceh Timur memiliki sejumlah sarana pendidikan yang memadai di mana untuk tingkat SLTP, SLTA makan Aceh Timur memiliki sejumlah sekolah dan madrasah terpadu, pesantren dan universitas ternama untuk melahirkan putra putri bangsa yang terpelajar.
Berbicara kekayaan alam, Aceh Timur memiliki hasil bumi yang melimpah, kabupaten ini menjadi penghasil rupiah untuk Aceh, selanjutnya Indonesia dengan Minyak dan Gas bumi.
Aceh Timur juga memiliki pantai yang sangatlah indah yang dapat memanjakan mata pengunjungnya, memiliki destinasi wisata air Terjun di lokop dan pante bidadari, sumur air panas di lokop.
Dalam menjalin silaturahmi selain dengan berjamaah di mushalla, menasah juga Masjid, masyarakat Aceh Timur juga bisa ngopi karena Aceh Timur memiliki warung kopi hampir di setiap gampong.
Di usianya yang ke 63, Irwansyah bin Ibrahim Affan mengucapkan selamat ulang tahun Aceh Timur yang ke-63, semoga di usianya yang sudah melebihi setengah abad ini Aceh Timur tetap bereh, rakyatnya makmur dan sejahtera, SDM nya unggul Aceh Timur maju.
Setiap orang ingin memberikan kontribusi terhadap bangsa dan negara, begitu juga dengan Irwansyah bin Ibrahim owner Mahligai Jaya Cell yang ingin memberikan kontribusinya untuk kabupaten Aceh Timur.
Dirinya menilai bahwa pemuda Aceh Timur memiliki skills dan Hard skills, dengan Ilmu dan pengetahuan ia mengajak para Pemuda untuk berkreasi menciptakan lapangan pekerjaan.
Menurutnya pemuda Aceh Timur harus berperan aktif dalam menciptakan lapangan pekerjaan, caranya itu dengan menjadi Pengusaha, melalui Interprainer di dukung interpretasi akan menjadikan Aceh Timur bereh dalam segala bidang menjadi wujud yang nyata.